Matabengkulu.com – Realiasi penataan kawasan perkantoran Pemerintah Provinsi Bengkulu yang seharusnya sudah mencapai 75 persen, saat ini baru terselesaikan 72,5 persen atau kurang 2,5 persen dari target yang ditetapkan pertengahan bulan ini.

Tahun 2024 ini, untuk pekerjaan penataan kawasan kantor Gubernur Bengkulu itu meliputi pembuatan kolam di areal depan kanan juga renovasi pagar depan.

Dijelaskan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Bengkulu, Tejo Suroso, karena kontrak pekerjaan berakhir tanggal 30 Desember 2024 maka seharusnya untuk perkembangan pembangunan sudah 75 persen.

Namun karena terjadi perubahan perencanaan spesifikasi pekerjaan, yang awalnya direncanakan untuk pelapis tebing dibuat pasangan batu namun dengan kondisi lapangan dan lahan yang agak labil sehingga pihaknya meminta agar dilakukan pengecoran.

“Ada perubahan perencanaan dari tadinya pasangan batu untuk pelapis, tapi melihat kondisi lapangan kami minta di cor. Makanya ada perubahan perencanaan setelah dibongkar sehingga ada minus sekitar 2,5 persen,” ujar Tejo Suroso (22/11/2024)

Dengan mundurnya target pekerjaan dari perencanaan awal, dikatakan Tejo Suroso pihaknya meminta agar rekanan (pihak ketiga/kontraktor) menambah pekerjaan (lembur).

Sementara menjawab kendala cuaca yang juga bisa berdampak pada penyelesaian pekerjaan tersebut, menurut Tejo Suroso sudah dilakukan antisipasi dengan pemasangan terpal.

“Karena titik intinya yang berhubungan dengan boring (pengujian tanah) sudah selesai dan masih bisa dikerjakan, paling menambah terpal sehingga tetap bisa dilaksanakan pekerjaan. Tidak terganggu,” tutupnya. (Id )